Para peserta yang hadir berjumlah 30 orang yang terdiri dari para pelaku usaha wisata di Kolaka dan dibuka pelaksana kadis pariwisata Kolaka, H Jusrin Djafar dengan narasumber, anggota DPRD Kolaka, Firlan M Alimsyah, kepala bidang pemasaran dinas pariwisata Kolaka, Madya.
Pelaksana kadis pariwisata Kolaka, H Djusrin Djafar berharap agar FGD tidak hanya sekedar seremoni, tetapi bagaimana bisa berkelanjutan dan benar-benar bisa diterapkan untuk kemajuan industri kepariwisataan kabupaten Kolaka.
Menurutnya, digitalisasi industri pariwisata menjadi tuntutan dan kebutuhan kalau kita ingin memajukan pariwisata kita secara profesional dan lebih sukses.
Kepala budang pemasaran, dinas Pariwisata, Madya dalam pemaparannya menjelaskan beberapa yang perlu diperhatikan agar pariwisata lebih berhasil, diantaranya perlunya diciptakan instrumen untuk memudahkan wisatawan saat berkunjung.
إرسال تعليق