Bantuan tersebut secara simbolis diserahkan Plt bupati Kolaka, H Muhammad Jayadin, Jumat sore, (1/12/2023), di Balai Pertemuan Kantor Kecamatan Wundulako.
Bantuan ternak kambing yang diterima KWT Aisyiyah Nanggomba sebanyak 8 ekor dari Dinas Perkebunan dan peternakan Kolaka. Sementara bantuan cultivator berasal dari Dinas Ketahanan pangan Kolaka. Tak hanya KWT yang menerima bantuan, kelompok ternak "Sawatuu" Desa Tikonu juga menerima bantuan ternak kambing sebanyak 5 ekor.
Penyerahan sejumlah bantuan kepada kelompok tani se kecamatan Wundulako dalam rangkaian penyerahan bantuan pengendalian inflasi tingkat kabupaten Kolaka, termasuk penyerahan bantuan sosial kepada sejumlah penyandang sosial.
Berikut paket sejumlah bantuan yang diserahkan di kecamatan Wundulako oleh bupati Kolaka, diantaranya; 935 paket sembako untuk pengendalian inflasi, bantuan ternak ayam dan pakan, bantuan bibit sayur dan bibit ikan, bantuan lansia dan penyandang sosial, bantuan perbengkelan dan bantuan ternak kambing.
إرسال تعليق